Friday 26 February 2016

Bandar Bola - Bad Boy Memang Selalu Dapat Memikat Para Wanita


Studi Ungkap Alasan Wanita Mudah Terpikat Bad Boy

Bandar Bola - Wanita lebih menyukai 'bad boy', ternyata bukan anggapan 'kosong' semata. Faktanya menurut sebuah studi, wanita memang cenderung akan terpikat dengan pria yang memiliki sisi gelap, berpenampilan 'suram' yang mengindikasikan kalau mereka nakal atau berbahaya untuk didekati.

Sosok seperti Loki yang diperankan Tom Hiddleston dalam film 'Thor' atau James Bond yang dimainkan Daniel Craig bisa dibilang sebagai sekelumit penggambaran tentang 'bad boy' yang dimaksud. Rata-rata wanita tertarik dengan fitur wajah mereka yang maskulin.

Dalam penelitian terungkap bahwa wanita menyukai pria narsis dan terlihat banyak merenung. Sedikitnya ada tiga ciri yang buat pria terkesan 'bad boy' tapi digilai wanita; Machiavellianism, narcissism dan psychopathy, menurut studi yang dipublikasikan dalam jurnal Evolution and Human Behaviour. Tiga ciri tersebut selanjutnya disebut dengan Dark Triad.

Machiavellianism mengacu pada perilaku dominan untuk mendapatkan kekuasaan dan mengendalikan perilaku orang lain. Ia merupakan individu yang cenderung rasional dan sedikit melibatkan emosi, dan cenderung suka memanipulasi perilaku orang lain.

Narcissism didefinisikan sebagai perasaan cinta terhadap diri sendiri yang berlebihan. Sementara psychopathy, adalah gangguan kepribadian dimana seseorang memiliki perilaku negatif seperti suka mengeksploitasi orang lain, sombong, kontrol terhadap diri sendiri rendah dan kurang empati.

Tiga ciri tersebut, digambarkan wanita dalam penampilan secara fisik seperti tulang tengkorak yang besar, rahang yang kuat dan tegas, tulang hidung kaku serta pelupuk mata yang dalam. Hal ini disinyalir karena hasrat primitif wanita untuk mencari pasangan yang kuat secara mental dan percaya diri.

Dalam studi terlihat bahwa wanita yang menginginkan seorang anak, jelas memiliki preferensi terhadap pria dengan tiga ciri tersebut. Sebab, layaknya seleksi alam pada binatang, hal tersebut mengindikasikan gen yang kuat, mental yang bagus dan sehat secara fisik sehingga kemungkinan untuk menghasilkan keturunan lebih besar.

Para ilmuwan dari University of Liverpool yang bekerjasama dengan sejumlah institusi di Polandia dan Finlandia melakukan penelitian terhadap 2.370 wanita dewasa. Para responden diperlihatkan foto-foto pria dalam dua kategori. Yang pertama, wajah pria dengan lebih banyak 'Dark Triad' dan kategori kedua lebih sedikit memiliki ciri tersebut.

Responden kemudian diminta memilih, mana dari dua kategori pria tersebut yang paling menarik bagi mereka. Wajah dengan ciri psychopatic punya kecenderungan terlihat lebih agresif dan kurang bahagia. Sementara wajah pria berciri Machiavellianism terkesan tidak jujur. Lain lagi dengan narcissist, lebih terlihat maskulin dan dominan.

Beberapa wanita tertarik dengan pria yang memiliki fitur dan karakter wajah kuat, berkaitan dengan ciri Machiavellianism, narcissism dan psychopathy. Peneliti menemukan bahwa responden wanita yang memilih pria dengan salah satu, atau semua dari tiga ciri tersebut cenderung ingin memiliki anak yang lebih banyak.

"Penemuan ini menjelaskan bahwa di masyarakat modern seperti sekarang, wanita yang memilih pria dengan tiga ciri 'Dark Triad' bisa dihubungkan dengan keinginan mereka untuk sukses memiliki keturunan," demikian yang tertulis dalam hasil studi, seperti dikutip dari Daily Mail.

Posted By: 

No comments:

Post a Comment